Home » , , » Deklarasi KMP Di Jogjakarta, KMP adalah Mercusuar bagi Indonesia

Deklarasi KMP Di Jogjakarta, KMP adalah Mercusuar bagi Indonesia

Written By Dedi E Kusmayadi Soerialaga on Jumat, 21 November 2014 | 11/21/2014

Sore ini, Kamis (20/11) tujuh partai yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) DI Yogyakarta berkumpul di Purawisata Yogyakarta mendeklarasikan koalisi tujuh partai ini sebagai koalisi permananen di DI Yogyakarta.

Selain dihadiri oleh ribuan kader dan simpatisan masing-masing partai politik, acara ini juga dihadiri oleh elit dari ketujuh partai. Nampak hadir dalam acara ini Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto; Presiden PKS, M. Anis Matta; Ketua Umum Partai Golkar, Abu Rizal Bakrie; Ketua Umum PPP, Djan Faridz; Sekjend PAN, Taufik Kurniawan; dan Ketua DPP PBB, Sukmo Harsono.

Selain itu hadir pula para politisi senior seperti Ketua Majelis Pertimbangan PAN, Amien Rais; Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Akbar Tandjung; Mantan Ketua PPP, Surya Dharma Ali; dan juga dua Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah dan Fadly Zon.

Yogyakarta menjadi Provinsi ketiga yang melakukan deklarasi Koalisi Merah Putih. Dalam acara ini dilakukan penandatangan Prasasti yang dilakukan oleh para ketua partai politik yang tergabung dalam KMP di wilayah Di Yogyakarta.

Menurut Anis Matta, prasasti ini memiliki makna bahwa prasasti ini akan menjadi benda sejarah.

“Prasasti ini akan menjadi sesuatu yang kita kenang dalam sejarah Republik Indonesia,” ujar Anis Matta.

Presiden PKS ini juga berharap kebersamaan dengan KMP akan lama dan panjang. Anis pun mengibaratkan KMP sebagai mercusuar bagi Indonesia.

“Semoga Allah memberkahi KMP dalam pengabdian kepada bangsa dan menjadi tim Indonesia baru,” pungkasnya.

sumber: pksdiy.or.id

0 comments:

Alhamdulillah wa'syukurilah Bersyukur padamu ya Allah Kau jadikan kami saudara, Indah dalam kebersamaan

UP DATE VIDEO PKS

TOTAL LAYANGAN BULAN INI

TRENDING

 
Copyright © PKS DPC Sumedang Utara - All Rights Reserved
    Facebook Twitter YouTube