Home » , » Jelang Munas PKS April 2015, Anis Matta Masih Layak Untuk Menjabat Presiden PKS

Jelang Munas PKS April 2015, Anis Matta Masih Layak Untuk Menjabat Presiden PKS

Written By Dedi E Kusmayadi Soerialaga on Minggu, 18 Januari 2015 | 1/18/2015

Jakarta, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berencana menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pada April 2015. Munas biasanya digelar berdekatan dengan HUT PKS.

Ketua DPP PKS Hidayat Nur Wahid mengakui nama Anis Matta masih kuat sebagai Presiden PKS periode 2015-2020. Kepemimpinan Anis saat ini hanya menggantikan posisi Luthfi Hasan Ishaaq yang tersandung kasus korupsi.

Kendati demikian, ia mengatakan, keputusan pelaksanaan munas tersebut sepenuhnya berada di tangan majelis syuro. Hingga kini, menurut dia, belum ada keputusan untuk penyelenggaraan munas.

Wakil Ketua MPR itu menambahkan, dalam munas tersebut akan dipilih siapakah presiden PKS yang baru. Ia menjelaskan, mekanisme pertama sebelum pemilihan presiden PKS yaitu pemilihan majelis syuro yang berisi 99 orang.

"Ada 99 majelis syuro itu yang dipilih anggota 60, yang 39 itu dipilih anggota majelis syuro," katanya.

Suara majelis syuro itu nantinya akan mewakili seluruh DPD PKS. Setelah pemilihan majelis syuro selesai, giliran ketua majelis syuro yang akan menyampaikan siapa saja kandidat calon presiden yang akan maju.

"Nanti setelah itu akan dipilih majelis syuro, kayak MPR," ujarnya.

Saat ditanya, siapa saja nama calon presiden yang telah muncul di internal, ia mengatakan masih terlalu dini. Hanya saja, ia menyebut bahwa Presiden PKS saat ini, Anis Matta, masih layak menduduki jabatan itu. "Masih terlalu dini, tapi jika Pak Anis terpilih lagi ya itu layak," katanya.

"Masih terlalu dini (untuk presiden) tapi jika Pak Anis terpilih lagi, ya itu layak," kata Hidayat Nur Wahid, Minggu (18/1/2015).

"(majelis syuro) melengkapi keragaman, menghindarkan persepsi jangan-jangan majelis syuro dipilih hanya berlatar belangkangi ustadz. Enggak cukup aja ustadz, jangan laki, atau wanita saja. Karena itu melihat gender, latar belakang daerrah, supaya menghadirkan representasi semuanya," ujarnya
================================
Sumber Medsos : Kompas dan TribunMedan.

0 comments:

Alhamdulillah wa'syukurilah Bersyukur padamu ya Allah Kau jadikan kami saudara, Indah dalam kebersamaan

UP DATE VIDEO PKS

TOTAL LAYANGAN BULAN INI

TRENDING

 
Copyright © PKS DPC Sumedang Utara - All Rights Reserved
    Facebook Twitter YouTube